mencoba saja

Saturday, July 23, 2005

SIAPAKAH MEREKA ITU

SIAPAKAH MEREKA ITU

karya : Haydar Yahya

mereka mengaku sebagai anak-anakmu
tapi mereka tidak mengenalmu
mereka mengaku sebagai ahliwarismu
tapi mereka tidak berpegang pada wasiatmu
mereka mengaku darahnya adalah bagian dari darahmu
tapi kesyahidan baginya adalah dulu
mereka mengaku sebagai ummatmu
tapi mereka hidup dalam belenggu kepala suku

mereka mengaku Engkaulah rahmatan lil'alamien itu
tapi mereka gemar menyeru fitnah, perang pada sesamanya
dan berseteru
mereka mengaku sebagai penyambung pesanmu
tapi mereka tidak menangkap dan mencari risalahmu
mereka mengaku sebagai pengikut setiamu
tapi mereka lenyapkan tapak tilasmu

mereka mengaku Engkaulah penghulu para imam
tapi mereka ber imam pada selainmu
mereka mengaku Engkaulah kota ilmu itu
tapi mereka enggan untuk mengaku
mereka mengaku Allah telah mendidikmu
tapi mereka percaya Engkau gagal mendidik keluargamu
mereka mengaku sebagai pencintamu
tapai mereka tidak peduli pada ahlil-baitmu

mereka mengaku sebagai pembelamu
tapi tersenyum pada musuh-musuhmu
mereka mengaku hatinya adalah bagian dari hatimu
tapi mereka tidak berduka atas dukamu
mereka mengaku bersedih atas kesedihanmu
tapi menangis untukmu adalah tabu
mereka mengaku mencintaimu,
tapi karbala tidak lebih layak diperingati
ketimbang hiroshima, nagasaki

mereka mengaku mencintaimu,
tapi ijtihad, cukup alasan bagi pembunuh cucu-cucumu
mereka mengaku Engkaulah uswah hasanah
tapi mereka hanya mencontoh ayah-ayahnya
mereka mengaku Allah dan Rasulullah
adalah tujuan akhir hijrahnya
tapi kebanggaan persaingan maqom telah menyibukkannya
mereka mengaku Engkaulah penyeru ukhuwwah
tapi kata mereka :"Kepentingan kami lebih utama"

mereka mengaku
Engkaulah pembebas budak, mustadz'afien dan kaum papa
tapi mereka menjeratnya kembali dengan dalih agama
mereka mengaku Engkaulah manusia sempurna
tapi mereka mau sibuk mencari kekuranganmu
mereka mengaku Engkau terjaga oleh Sang Maha Kuasa
tapi katanya, sama saja manusia seperti mereka
mereka mengaku Engkaulah pemilik akhlaq mulia
tapi katanya sempat angkuh pada yang papa

mereka mengaku Engkaulah imam akhirat dan dunia
tapi katanya :"Urusan dunia kami adalah ahlinya"
mereka mengaku jiwa raga dan akalnya tunduk patuh padamu
tapi ijtihadnya mengunggulimu
mereka mengaku hanya kebenaran, wahyu yang datang dari lisanmu
tapi katanya emosi perasaanmu seringkali mengelabuimu
mereka mengaku Allah, malaikat bersholawat atasmu
tapi katanya itu kultus individu

mereka mengaku sabdamu adalah wahyu
tapi katanya ada yang tidak perlu
mereka mengaku risalahmu meliputi alam semesta
tapi katanya, pikirannya, keluarganya, kelompoknya, partainya, alirannya
cukup mewakilimu
mereka mengaku Engkau mengajarkan iman adalah perbuatan nyata
bagi mereka, semuanya cukup hanya dengan bicara
mereka mengaku islam sebagai agamanya
tapi mereka jadikan mazhab sebagai gantinya
mereka mengaku merindukan pertemuan denganmu
tapi mereka tidak malu kalau seperti itu

mereka mengaku, mengaku dan mengaku
akhirnya mereka tidak tahu
siapakah mereka itu ?

ampuni kami ya Allah, maafkan kami yaa Rasulallah
maghfirahMu ya Allah, syafa'atmu ya Rasulallah


*****

No comments:

Post a Comment